Harga Infinix Note 11 Pro Terbaru 2024 dan Spesifikasi

Infinix Note 11 Pro

Fitur Unggulan


  • Speaker stereo dengan preset DTS
  • SoC gaming kelas mengengah MediaTek Helio G96
  • Layar IPS LCD 120 Hz
  • Kamera telephoto 16 MP yang mampu melakukan digital zoom hingga 30x
  • Baterai besar 5000 mAh yang dilengkapi dengan pengisian cepat 33W

SelengkapnyaKelebihan dan Kekurangan Infinix Note 11 Pro

Meskipun memiliki harga yang terjangkau, Infinix Note 11 Pro tetap menonjolkan desain yang menawan. Meskipun menggunakan material plastik, ponsel ini terlihat kokoh dengan sentuhan matte dan tekstur halus yang membuatnya tahan terhadap noda dan goresan.

Frame modul kamera Infinix Note 11 Pro mengadopsi desain lini X Pro yang memberikan kesan premium, modern, dan stylish. Tiga pilihan warna, yaitu Mist Blue, Haze Green, dan Mithril Grey, semakin melengkapi kesan elegan dari Infinix Note 11 Pro.

Performa Infinix Note 11 Pro juga tak kalah menarik. Ditenagai oleh chip Helio G96 dari MediaTek dengan fabrikasi 12 nanometer, ponsel ini memiliki CPU 8 inti dengan kecepatan hingga 2.05 GHz dan GPU Mali G57 MC2 dengan frekuensi 850 MHz, yang mampu menangani tugas harian dengan lancar.

Untuk menyokong performa, Infinix Note 11 Pro dilengkapi dengan konfigurasi penyimpanan besar, yaitu RAM hingga 8 GB dan memori internal 128 GB. Tersedia juga RAM virtual hingga 3 GB dan slot microSD hingga 2 TB, sehingga masalah kekurangan ruang penyimpanan dapat teratasi.

Layar besar Infinix Note 11 Pro berukuran 6,95 inci dengan refresh rate hingga 120 Hz, menghadirkan pengalaman scroll yang mulus tanpa lag. Layar ini juga menampilkan resolusi Full HD Plus (1080 x 2460 piksel) dengan kepadatan piksel hingga 387 ppi, sehingga memberikan tampilan yang tajam dan jernih.

Selain refresh rate yang tinggi, layar Infinix Note 11 Pro juga memiliki touch sampling rate hingga 180 Hz dengan kecerahan hingga 470 nits.

Untuk fotografi, Infinix Note 11 Pro dilengkapi dengan triple kamera di bagian belakang dan kamera selfie beresolusi besar. Kamera belakang terdiri dari sensor utama 64 MP, kamera telefoto 13 MP, dan sensor depth 2 MP, sedangkan kamera selfie memiliki resolusi 16 MP.

Infinix Note 11 Pro juga dapat merekam video hingga resolusi 4K pada 30 fps dengan fitur EIS untuk hasil yang lebih stabil. Tidak lupa, ponsel ini juga tetap menghadirkan baterai besar 5.000 mAh yang mendukung fast charging 33 Watt.

Kualitas audio Infinix Note 11 Pro juga patut diacungi jempol dengan adanya dual speaker yang dikustom oleh DTS (Digital Theater System), memberikan pengalaman audio yang lebih imersif.

Spesifikasi Infinix Note 11 Pro

Umum
Rilis2021
Jaringan2G, 3G, 4G
SIM CardDual SIM (Slot Khusus)
eSIMTidak

Body
Berat209 gram
Dimensi173.1 x 78.4 x 8.7 mm
Ketahanan
Fitur Lainnya - Material kaca (bagian depan)
- Material plastik (bagian belakang dan rangka)

Layar
TipeIPS LCD
Ukuran6.95 inci
Refresh Rate120 Hz
Resolusi1080 x 2460 piksel
Rasio20:9
Kerapatan387 ppi
Proteksi
Fitur Lainnya- Touch sampling rate 180 Hz
- Sertifikasi Low Blue Light dari TÜV Rheinland
- Rasio kontras 1500:1

Hardware
ChipsetMediaTek Helio G96
CPUOcta-core (2x2.05 GHz Cortex-A76 & 6x2.0 GHz Cortex-A55)
GPUMali-G57 MC2

Memori
RAM8 GB
Memori Internal128 GB
Memori EksternalAda (Slot Khusus)

Kamera Belakang
Jumlah Kamera3
Konfigurasi64 MP (wide), f/1.7
13 MP (telephoto), f/2.5
2 MP (depth), f/2.4
FiturPDAF, AF, quad-LED flash, panorama, HDR, Video: Hingga 2K@30fps

Kamera Depan
Jumlah Kamera1
Konfigurasi16 MP (wide), f/2.0
FiturVideo: 1080p@30fps

Konektivitas
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth5.0, A2DP, LE
GPSGPS, A-GPS, GLONASS
InfraredTidak Ada
NFCTidak Ada
USBTipe-C 2.0, USB On-The-Go

Baterai
TipeLi-Po
Kapasitas5000 mAh
FiturFast charging 33W

Fitur
OS (Saat Rilis)Android 11, XOS 10
SensorSidik jari (samping), akselerometer, cahaya, giro, proksimitas, kompas
Jack 3.5mmAda
WarnaMithril Grey, Haze Green, Mist Blue
Fitur Lainnya- Radio FM
- Speaker stereo dengan preset DTS
- Extended RAM hingga 3 GB

Benchmark
Antutu (v9)

Harga Note 11 Pro

Harga
8/128 GB - Rp 2.850.000

Catatan: Informasi yang tercantum di atas mungkin tidak sepenuhnya akurat. Silakan hubungi kami jika anda menemukan kesalahan pada informasi di atas.

About the Author

Menyukai hal-hal yang berhubungan dengan game dan teknologi serta senang merekomendasikan produk gadget terbaik.
Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.