Harga Apple iPad Air (2022) Terbaru 2024 dan Spesifikasi

Apple iPad Air (2022)

Fitur Unggulan


  • Kamera depan yang lebih baik dibanding iPad Air 2020
  • Mendukung USB Type-C 3.1 Gen 2, DisplayPort; magnetic connector
  • Daya tahan baterai meningkat dibanding generasi sebelumnya
  • Ketajaman layar sangat baik dengan kualitas tampilan memukau
  • Software yang ituitive dan dukungan Stylus generasi ke-2
  • Menggunakan Apple M1 yang memiliki performa baik dan efisien

Selengkapnya : Kelebihan dan Kekurangan Apple iPad Air (2022)

Pada bulan Mei 2022, iPad Air generasi ke-5 atau iPad Air 2022 masuk ke Indonesia dengan harga mulai dari Rp10 jutaan. Sebagai pengembangan dari dua generasi sebelumnya, iPad Pro 11 (2021) dan iPad Pro 12.9 (2021), iPad Air 2022 menggunakan SoC Apple M1 yang memiliki performa yang sangat tangguh, ideal untuk meningkatkan produktivitas.

Dari segi desain, iPad Air Gen 5 tidak terlalu berbeda dengan pendahulunya, iPad Air 2022. Perangkat ini masih menampilkan kesan elegan dan minimalis dengan bodi berbahan aluminium. Desain flat atau datar tablet ini sesuai dengan selera konsumen modern yang menyukai desain yang simpel.

Detail penempatan tombol dan port pada iPad Air 2022 juga masih sama dengan generasi sebelumnya. Fitur pemindai jari dan tombol power terletak di bagian atas, sedangkan tombol pengatur volume berada di sisi kanan atas. Port USB-C terletak di bagian bawah.

Meskipun ukurannya tidak terlalu besar, iPad Air 2022 tidak pula terlalu kecil sehingga tablet ini mudah dimasukkan ke dalam tas dan terasa ringan. Dimensinya adalah 247,6 x 178,5 x 6,1 mm dengan bobot 461 gram untuk versi WiFi dan 452 gram untuk versi WiFi+seluler. Tablet ini hadir dalam beberapa pilihan warna, seperti abu-abu, staliht, pink, ungu, dan biru.

SoC Apple M1 yang digunakan pada iPad Air Gen 5 memiliki delapan inti CPU, delapan inti GPU, dan 16 inti neural engine untuk prosesor AI. Konfigurasi CPU terdiri dari dua klaster, yaitu core performa Firestorm dengan empat inti dan core efisiensi Icestorm dengan empat inti. Firestorm memiliki clock speed 3,2 GHz, sedangkan Icestorm memiliki clock speed 2 GHz.

Apple mengklaim bahwa SoC ini memiliki performa 60% lebih baik dibandingkan dengan chipset A14 Bionic yang digunakan pada iPad Air 2020. GPU dari iPad Air 2022 juga mengalami peningkatan performa dua kali lipat dibandingkan GPU A14 Bionic. Tablet ini juga dilengkapi dengan RAM LPDDR4X 8 GB dan memori internal NVMe 64 GB dan 256 GB.

Layar iPad Air Gen 5 menggunakan IPS LCD berukuran 10,9 inci dengan resolusi 1640 x 2360 piksel. Layar ini memiliki kepadatan piksel 264 ppi dengan teknologi Liquid Retina. Layar ini juga mendukung rentang warna DCI-P3 dan tingkat kecerahan hingga 500 nit. Fitur True Tone juga hadir untuk mengubah nuansa warna sesuai dengan kondisi sekitar.

Layar tablet ini dilapisi dengan lapisan oleofobik untuk menangkal noda sidik jari dan lapisan antireflektif untuk mengurangi silau cahaya dari luar. Kedua lapisan ini membuat pengalaman menggunakan tablet ini semakin nyaman.

Dari segi audio, iPad Air Gen 5 memiliki dua speaker stereo yang menghasilkan audio yang nyaring dan enak didengar. Meski jumlah speaker tidak sebanyak iPad Pro 2021 yang memiliki empat speaker, kualitas audio yang dihasilkan tetap baik.

Kamera belakang iPad Air Gen 5 memiliki resolusi 12 MP dengan bukaan f/1.8 dan mampu merekam video hingga resolusi 4K pada 24, 25, 30, dan 60 fps. Kamera depan juga memiliki resolusi 12 MP dan lensa ultrawide dengan ruang pandang 122o, cocok untuk foto selfie beramai-ramai.

iPad Air Gen 5 menggunakan sistem operasi iPadOS 15.4 yang mampu memberikan pengalaman pengguna yang optimal dengan fitur multitasking yang lebih baik. Pengguna dapat membuka beberapa aplikasi dalam tampilan layar tak penuh untuk beraktivitas secara multitasking.

Spesifikasi Apple iPad Air (2022)

Umum
Rilis2022
Jaringan2G, 3G, 4G, 5G
SIM CardSingle SIM
eSIMYa

Body
Berat461 gram
Dimensi247.6 x 178.5 x 6.1 mm
Ketahanan
Fitur LainnyaBingkai dan bodi aluminum

Layar
TipeLiquid Retina IPS LCD
Ukuran10.9 inci
Refresh Rate60 Hz
Resolusi1640 x 2360 piksel
Rasio23:16
Kerapatan264 ppi
ProteksiScratch-resistant glass, oleophobic coating
Fitur Lainnya500 nit (tipikal), True-tone, wide color gamut

Hardware
ChipsetApple M1
CPUOcta-core
GPUApple GPU (8-core graphics)

Memori
RAM8 GB
Memori Internal64 GB, 256 GB
Memori EksternalTidak Ada

Kamera Belakang
Jumlah Kamera1
Konfigurasi12 MP (wide), f/1.8
FiturDual pixel PDAF, HDR, Video: 4K@24/25/30/60fps, 1080p@25/30/60/120/240fps; gyro-EIS

Kamera Depan
Jumlah Kamera1
Konfigurasi12 MP (wide), f/2.4
FiturHDR, 1080p@30/60fps

Konektivitas
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac/6, dual-band, hotspot
Bluetooth5.0, A2DP, EDR
GPSGPS, A-GPS, GLONASS (khusus model 5G)
InfraredTidak Ada
NFCTidak Ada
USBUSB Type-C 3.1 Gen2, DisplayPort; magnetic connector

Baterai
TipeLi-Ion
Kapasitas7606 mAh
Fitur

Fitur
OS (Saat Rilis)iPadOS 15.4 (Saat Rilis)
SensorFingerprint (atas), akselerometer, giroskop, proksimitas, kompas, barometer
Jack 3.5mmTidak Ada
WarnaSpace Gray, Starlight, Pink, Purple, Blue
Fitur LainnyaMendukung Stylus 2nd gen

Benchmark
Antutu (v9)

Harga Apple iPad Air (2022)

Harga
Rp 10.499.000

Catatan: Informasi yang tercantum di atas mungkin tidak sepenuhnya akurat. Silakan hubungi kami jika anda menemukan kesalahan pada informasi di atas.


About the Author

Menyukai hal-hal yang berhubungan dengan game dan teknologi serta senang merekomendasikan produk gadget terbaik.
Cookie Consent
We serve cookies on this site to analyze traffic, remember your preferences, and optimize your experience.
Oops!
It seems there is something wrong with your internet connection. Please connect to the internet and start browsing again.
AdBlock Detected!
We have detected that you are using adblocking plugin in your browser.
The revenue we earn by the advertisements is used to manage this website, we request you to whitelist our website in your adblocking plugin.
Site is Blocked
Sorry! This site is not available in your country.